BROWSING MELALUI HANDPHONE (MOBILE VERSION) KLIK DIBAWAH INI :

Kamis, 26 Januari 2012

JELANG PENSIUN, PNS DAPAT PELATIHAN PINJAMAN LUNAK




Sedikitnya 500 anggota Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) pra dan purnabakti, Kamis (26/1) mengikuti pelatihan keterampilan kewirausahaan. Mereka mendapatkan pelatihan dalam bidang perdagangan, tata boga, perikanan, peternakan, perbengkelan, dan salon.

Kegiatan pelatihan ini secara resmi dibuka Wali Kota Bandung, Dada Rosada di Hotel Posters, Jln. P.H.H. Mustofa, Kamis (26/1). Acara yang diselenggarakan Yayasan Abdi Negara Korpri Kota Bandung bekerja sama dengan PT Bank BTPN Tbk. ini dihadiri Direktur Bisnis Pensiun PT Bank BTPN Tbk., A. Nurdin Al-Falah, Wakil Wali Kota Bandung, Ayi Vivananda, dan Sekretaris Daerah Kota Bandung, Edi Siswadi.

Usai membuka pelatihan, Dada mengatakan anggota Korpri biasanya baru memikirkan berwirausaha setelah pensiun.

Tanpa keterampilan dan modal, tentu saja hal tersebut akan repot. Karena itulah, keterampilan yang diberikan ini sangat berguna bagi anggota Korpri pra dan purnabakti. "Kalau sudah pensiun baru berpikir wirausaha, tapi enggak punya keterampilan dan modal, ya repot," ungkapnya.

Dengan mengikuti pelatihan ini, kata Dada, para anggota Korpri pra dan purnabakti ini akan mendapatkan keterampilan dan pinjaman lunak.

Sementara itu, ketua panitia Bayu Syah mengatakan, pelatihan ini dilakukan untuk memberikan bekal dan ilmu bagi anggota Korpri, baik yang pra ataupun purnapensiun. Pelaksanaan pelatihan ini dilakukan secara bertahap, yakni pada 14 dan 16 Desember 2011 (untuk tahap pertama dan kedua). (B.95)**



SUMBER KUTIPAN ARTIKEL : 








.......... BLOG ANCI 9381 ............

0 KOMENTAR ANDA:

Posting Komentar

Related Posts with Thumbnails