Save as PDF atau conversi Word to PDF bisa dilakukan dengan mengunakan beberapa cara atau pilihan. Ada beberapa pilihan disediakan secara online untuk merubah file berformat Word menjadi PDF (Portable Document Format) seperti situs pdf-online, selain itu konversi file Word ke PDF bisa juga dilakukan secara offline dengan menggunakan fitur add-in yang disediakan oleh microsoft yang terintegrasi dengan Office 2003 dan Office 2007. Dengan Add-in ini memungkinkan kita untuk mengekspor dan menyimpan ke format PDF dan XPS dalam delapan program Microsoft Office 2007 antara lain :
o Microsoft Office Access 2007oMicrosoft Office Excel 2007o Microsoft Office InfoPath 2007o Microsoft Office OneNote 2007o Microsoft Office PowerPoint 2007o Microsoft Office Publisher 2007o Microsoft Office Visio 2007o Microsoft Office Word 2007
Hasil konversi file ini sama bagusnya dengan file hasil konversi dengan sistem online. Word to PDF pada Office sebenarnya ada 2 cara, yaitu menggunakan Add-In Microsoft dan aplikasi Option Print. Keduanya sama mudahnya, namun pada kesempatan kali ini kita bahas cara yang pertama.
======================================
Langkah Pertama
- Download filenya terlebih dahulu disini. DOWNLOAD SOFTWARE
- Setelah selesai, Intall programnya. Tentunya tutup dulu aplikasi MSOffice Word-nya jika terbuka.
======================================
Langkah Kedua
- Buka aplikasi MSOffice word
- Buka file yang akan dikonversi
- Setelah file terbuka, klik “File”
- Lalu “Save As”
- Pilih “PDF or XPS”
- Kemudian terakhir klik “Publish”
- Selesai.
Save As PDF or XPS ini akan berjalan kalau di komputer kita sudah di install pula Adobe readernya. Jika belum silahkan download disini. Adobe Reader.
======================================
Sekilas tentang PDF dan XPS
XML Paper Specification (XPS), adalah spesifikasi untuk page description language dan format fixed document yang awalnya dikembangkan oleh Microsoft yang kemudian distandarisasi oleh Ecma International sebagai standar internasional ECMA – 388. Spesifikasi XPS ini berbasis XML (lebih tepatnya XAML), yang berdasarkan pada jalur (sistem) pencetak baru dan format warna vektor dokumen yang mendukung kebebasan perangkat dan resolusi. XPS telah distandarisasi sebagai format dokumen standar terbuka pada 16 Juni 2009.[1]
PDF (Portable Document Format) adalah sebuah format berkas yang dibuat oleh Adobe System pada tahun 1993 untuk keperluan pertukaran dokumen digital. Format PDF digunakan untuk merepresentasikan dokumen dua dimensi yang meliputi teks, huruf, citra dan grafik vektor dua dimensi. Pada Acrobat 3-D, kemampuan PDF juga meliputi pembacaan dokumen tiga dimensi. PDF telah menjadi standar ISO pada tanggal 1 Juli 2008 dengan kode ISO 32000-1:2008.
SILAHKAN DOWLOAD SOFTWARE
KLIK DIBAWAH INI
SUMBER :
.......... BLOG ANCI 9381 ............
0 KOMENTAR ANDA:
Posting Komentar